Friday, September 30, 2011

Astrid Ellena Diminta Menang di Miss World

Jum'at, 30 September 2011 - 20:19

MISS Indonesia 2011 Astrid Ellena siap berkompetisi di ajang Miss World, November mendatang. Sebagai juri pengamat sosial ajang Miss Indonesia 2006, Wimar Witoelar ikut memberikan beberapa saran bagi dara kelahiran 8 Juni 1990 ini.

“Berusahalah untuk menang. Jangan bikin standar sendiri yang justru membuat kita tereliminasi. Dalam ajang Miss World, ia merupakan agen pariwisata sekaligus sosok yang menggambarkan Tanah Air. Maka sebaiknya ia mengenali Indonesia secara lebih mendalam,” tutur Wimar kepada okezone di Tartine Restaurant, FX Plaza, Kamis (29/9/2011).

Agar tak salah langkah dalam mengenalkan Indonesia di ajang internasional tersebut, Astrid diharapkan banyak bercerita mengenai keindahan juga kerukunan masyarakat Indonesia.

“Indonesia cemerlang di mata dunia karena merupakan negara ketiga yang mengusung demokrasi, pluralis, dan didominasi oleh penduduk Islam yang bertoleransi. Astrid perlu bangga akan hal itu, sehingga ia bisa bersikap positif terhadap Indonesia di depan orang banyak,” tambah pria berkacamata
ini.

Terkait isu bom yang kembali ramai diberitakan, Wimar menyarankan Astrid untuk tetap melihat sisi positif dari keadaan tersebut.

“Di luar media mainstream yang mengulas berita negatif tentang Indonesia, masyarakat kita masih kompak melawan teroris. Terbukti dengan dukungan NU terhadap kasus pengeboman Gereja di Solo, beberapa waktu lalu,” jelas Wimar.

Sisi positif kerukunan beragam tersebut yang harus menjadi acuan Astrid untuk tetap maju tanpa merasa takut dihakimi oleh finalis lain.

sumber : okezone

No comments:

Post a Comment